Sub Bidang Pendidikan Keluarga DWP UGM menggelar kegiatan rutin dua bulanan yang dikemas dalam Demo Memasak dan Menjahit. Chef Yanto Budidarma dan Ibu Nina hadir sebagai narasumber pada tanggal 15 Januari 2021 dengan tema “Memasak Sate Maranggi dan Menjahit Masker.” Sukses menggelar Demo Memasak dan Menjahit di bulan Januari, kegiatan serupa kembali diselenggarakan pada tanggal 16 Maret 2021 dengan tema “Memasak Kreasi Olahan Crab Mayo dan Menjahit Kombinasi Perca Denim-Katun Bali untuk Tas Jinjing.”
Pada pertemuan di bulan Maret belum lama ini Chef Sugiyono dari UC Hotel memperagakan cara membuat kudapan kreasi crab mayo berupa bitterballen, crabby burger, dan roti sobyar. Di acara yang sama Ibu Suryaningsih Djoko Suryo dan Ibu Retno Widyowati Bagus Wahyuono memperagakan membuat tas jinjing berbahan perca denim, perca batik, dan perca lurik. Dalam acara Demo Memasak dan Menjahit ini Bidang Pendidikan menggandeng Bidang Ekonomi untuk melayani pre order menu masakan yang didemokan.
Peserta dari berbagai Unsur Pelaksana antusias mengikuti kegiatan ini melalui platform google meet. Rencananya di tahun 2021 ini akan terlaksana enam pertemuan daring untuk kegiatan Demo Memasak dan Menjahit. Kegiatan ini diharapkan dapat bermanfaat meningkatkan keterampilan memasak dan menjahit yang ke depan semoga dapat memberi inspirasi yang berpeluang sebagai penghasilan tambahan untuk keluarga.